Kalau kamu seorang kreator konten atau videografer, stabilizer kamera adalah salah satu alat wajib untuk hasil video yang lebih profesional. Tapi dengan banyaknya pilihan di pasaran, mana yang benar-benar layak dibeli? Nah di artikel ini, saya bakal kasih 5 rekomendasi stabilizer kamera terbaik 2025 yang siap jadi andalan kamu!
Dengan teknologi yang makin canggih, stabilizer sekarang nggak cuma stabilin gambar, tapi juga dilengkapi fitur pintar. Mulai dari auto-tracking hingga kontrol via aplikasi, semua ada. Langsung simak daftarnya biar nggak salah pilih!
1. Sony Shooting Grip GP-VPT2BT
Rekomendasi pertama yaitu Sony Shooting Grip GP-VPT2BT. Desainnya compact dan ringan, hanya 215 gram, membuatnya nyaman digunakan dengan satu tangan.
Stabilizer ini kompatibel dengan kamera mirrorless Sony dan mengintegrasikan Bluetooth, jadi kamu bisa mengontrol kamera tanpa ribet kabel. Fitur ini bikin pengoperasian terasa lebih cepat, terutama saat kamu perlu mengubah sudut atau posisi kamera.
Yang menarik, grip ini bisa bertransformasi jadi mini tripod untuk kebutuhan shooting yang lebih fleksibel. Meski terlihat sederhana, kemampuannya untuk stabilisasi dan kontrol cukup mumpuni untuk kebutuhan vlog harian.
Dengan harga sekitar Rp1.719.000, saya rasa ini jadi pilihan menarik buat kamu yang butuh stabilizer ringkas dan serbaguna.
2. Feiyu Tech Scorp Mini
Jika kamu sering berpindah-pindah perangkat saat merekam, Feiyu Tech Scorp Mini layak dipertimbangkan. Stabilizer ini kompatibel dengan kamera mirrorless, kamera digital, smartphone, hingga action cam. Artinya, kamu hanya perlu satu alat untuk berbagai kebutuhan.
Saya juga suka dengan layar sentuh 1,3 inci di gagangnya yang mempermudah kontrol mode seperti time-lapse, motion-lapse, atau hyper-lapse. Stabilizer ini juga ringan digunakan dengan bobot 787 gram dan mampu menahan beban hingga 1,2 kg.
Daya tahan baterainya impresif, mencapai 13 jam, sehingga cocok untuk kamu yang sering shooting outdoor. Dengan harga sekitar Rp3.149.000, menurut saya, Scorp Mini bisa diandalkan oleh kreator yang mencari fleksibilitas dan fitur lengkap dalam satu paket.
Baca Juga: Cari Gimbal Stabilizer HP yg Bagus? Ini 5 Rekomendasi Terbaik di 2025
3. DJI RS 3 Mini
Jika kamu mencari gimbal stabilizer khusus untuk kamera mirrorless yang ringkas namun oke, DJI RS 3 Mini adalah pilihan yang menarik. Dengan bobot hanya 850 gram, perangkat ini nyaman digenggam untuk pemakaian panjang tanpa membuat tangan lelah.
Saya terkesan dengan baterainya yang mampu bertahan hingga 10 jam dengan sekali pengisian penuh. Posisi head mount-nya juga fleksibel, bisa diatur dari vertikal ke horizontal sesuai kebutuhan, baik untuk pengambilan gambar lanskap maupun potret.
Beban maksimal hingga 2 kg memungkinkan kamu menggunakan kamera mirrorless dengan lensa yang lebih besar. Desainnya yang praktis dan portabel cocok banget buat kreator konten yang sering berpindah lokasi.
Dengan harga Rp4.695.000, stabilizer ini memang sedikit mahal, tapi kualitas dan fitur yang ditawarkan sebanding dengan investasinya.
4. Feiyu Tech Scorp C
Feiyu Tech Scorp C adalah gimbal stabilizer yang menurut saya cocok banget buat kalian yang suka bikin konten video dengan berbagai mode.
Gimbal ini punya kontrol tombol yang intuitif, bikin kamu gampang banget ganti mode, misalnya dari follow mode ke portrait hanya dengan sekali sentuh. Bagi saya, fitur ini jadi nilai plus besar karena mempercepat workflow tanpa repot.
Yang bikin saya makin tertarik adalah desain folding aileron bracket-nya. Kalian nggak perlu tripod tambahan karena gimbal ini bisa berdiri sendiri. Jadi, lebih simpel dan nggak ribet bawa banyak alat. Dengan bobot 1,2 kg, gimbal ini tetap nyaman untuk dipakai dengan kamera DSLR atau mirrorless hingga 2,5 kg.
Selain itu, daya tahan baterainya yang sampai 13 jam benar-benar bikin puas untuk syuting seharian. Dengan harga Rp3.499.000, menurut saya, Feiyu Tech Scorp C ini worth it banget buat kalian yang cari gimbal multifungsi, praktis, dan tangguh!
5. Zhiyun Tech Weebill S
Kalau kamu punya budget lebih, Zhiyun Tech Weebill S adalah gimbal stabilizer yang saya rekomendasikan buat kamu yang butuh perangkat profesional. Dudukan kameranya yang besar dirancang untuk menopang lensa besar, cocok banget buat kalian yang sering berganti-ganti setup kamera.
Pegangan atau handle-nya fleksibel, jadi kamu bisa merekam dari berbagai angle tanpa ribet. Selain itu, bodi stabilizer ini juga mendukung pemasangan aksesori tambahan seperti mic atau layar portabel, yang bikin setup kamu makin lengkap.
Bobotnya hanya 895 gram, tapi mampu menopang beban hingga 3 kg, jadi gimbal ini cukup ringan untuk dibawa-bawa. Dengan daya tahan baterai hingga 14 jam, saya rasa ini jadi pilihan ideal untuk syuting panjang tanpa khawatir kehabisan daya.
Meski harganya agak mahal di Rp6.311.000, fitur dan performanya menurut saya sebanding, terutama untuk kamu yang butuh stabilizer dengan build premium dan fleksibilitas tinggi.
Baca Juga: 7 Rekomendasi Kamera Terbaik untuk Vlogger di 2025
Akhir Kata
Itulah 5 rekomendasi stabilizer kamera terbaik 2025 yang bisa kamu pertimbangkan.
Pilihlah sesuai kebutuhan, apakah untuk kamera mirrorless, DSLR, atau yang lain. Dengan stabilizer yang tepat, hasil videomu pasti lebih mulus dan profesional.
Semoga rekomendasi saya di atas bisa bermanfaat.